Tips Menulis & Berbicara di Depan Publik

Artikel ini tidak membahas tentang ketika Anda berbicara di depan umum apakah pendengar Anda akan menyukai atau membenci Anda. Tetapi membahas bagaimana rahasia agar Anda dapat nyaman dan percaya diri dengan informasi yang akan Anda presentasikan. Persiapan dan keyakinan terhadap diri sendiri dapat membuat Anda menjadi pribadi yang asik, seru, dan menghibur saat presentasi.


Tarik Garis Besar untuk Isi Pidato

Sebuah pidato singkat akan terdengar kaku jika Anda membacakannya secara kata demi kata. Lebih baik Anda membuat garis besar dari isi pidato singkat Anda dibandingkan harus membuat kata yang panjang lalu membacanya.

Bagi Isi Pidato

Catatan kecil untuk sebuah pidato singkat sekitar 3 - 5 menit harus dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu pembuka, isi, dan penutup. Sebuah pidato biasanya dimulai dan diakhiri dengan ucapan kata terima kasih, seperti terima kasih telah membrikan saya kesempatan untuk berbicara dan terima telah mendengarkan, lalu di pertengahan membahas mengenai garis besar – seperti yang sudah dibahas sebelumnya – isi dari pidato tersebut. Sangat mudah bagi para audiens untuk mengingat 3 bagian dari isi pidato. 

Latihan Dengan tekun

Sangatlah sulit bagi pembicara untuk membuat garis besar dari isi pidato apalagi isinya mengenai informasi yang sangat penting. Untuk masalah ini memang di perlukan bantuan dari rekan sekerja dan latihan untuk membuat garis besar dan latihan untuk tidak membacanya secara kata demi kata. Jika bisa mulai latih membuat garis besar lalu berbicara tanpa catatan. 


Dari tips diatas memberitahukan bahwa bukan hanya mengetahui kebutuhan dan keinginan audiens Anda saja yang penting, tapi juga Anda harus tahu cara berbicara menyampaikan sebuah pidato dengan cara yang membuat audiens Anda dapat memperhatikan Anda dan menarik perhatian mereka untuk dapat mendengarkan pidato Anda. Karena pada akhirnya kesuksesan pidato Anda akan sukses ketika audiens terpikat dan mereka berjalan keluar dengan mendapatkan banyak informasi bahkan terkesan dengan pidato Anda. Latih terus cara menulis dan berbicara selama 3-5 menit di depan umum.


Setiawati Tan

Advo Indonesia public relations agency consultant Jakarta Indonesia

Recommendation
Comment